Sabtu, 17 Januari 2009

TEKNIK STANDAR KOMIK INDO



1. Alat standar yang mesti dipake

Sketching :
a. Pinsil h, hb
b. kertas 43, a4 (tergantung hsil ahkir yang dimau,pokoknya nanti bakal di perkecil sampai setengahnya setalah jadi)
c. Pengaris 30 cm s/d 1 m, Pengaris segitiga, frech kurve (pengaris yang punya pola lengkung) pengaris T. ( ini semua untuk membuat panel-panel biar rapi ),pengaris yang punya pola bulet dan oval.
d. Penghapus usakan yang plastik ( supaya sisa pinsil tidak nempel di penghapus )
e. kuas besar (untuk membersihkan sisa hapusan dari kertas )
f. Jangka

Ingking :
a. Spidol marker ( Murah )
b. Drawing pen ukuran 02 - 05 untuk gambar yang perlu garis tipis.
c. Rapido
d. Kuas ukuran 1 - 3 (kalau sudah terbiasa )
e. Tinta China atau India (pelican )
f. Tip ex atau cat poster warna putih (untuk revisi atau efek putih)
g. Meja Tracing (meja kaca yang di beri lampu di bawah untuk jiplak dari pinsil supaya pinsilan tidak langsung di tinta, ini bisa buat sendiri )
h. jepitan kertas untuk jepit supaya hasil pinsil tidak lari-lari.

2. Tahap membuat komik.

Anggap saja Skenario udah jadi ya..
a. Cari referesi gambar ( misal kisah ttg anak jalanan, cari foto-foto sudut-sudut kumuh kota, foto anak jalanan, foto bus kota, pokoknya foto-foto yang mengambarkan anak jalanan ) referensi sangat di butuhkan supaya lebih akurat, seperti kendaraan, senjata, baju, gedung dll
b. tentukan disiplin waktu. misal kamu masih sekolah atau kuliah atau kerja cari waktu yang pas dan enak, bisa sore atau pagi sekali (selagi fresh)
c. pahami baik-baik skenario kemudia mulai bikin layout kecil (tumbnail) oret-oretan di note book atao kertas lain. kalau udah sreg mulai sket kasar di kertas a3 atau a 4. dan perhatikan paneling nya. jangan sampai 1 halaman ada lebih dari 7 panel ( bisa pusing ) bikin sket dalam 3- 5 lembar kalau sudah terasa sudah sesuai story tellingnya ( antara halaman 1 dan berikutnya gambanya nyambung ) baru di tebelin pake pinsil hb atau b.
( kalau kamu bukan yang nintain sendiri harap di kasih catatan-catatan apa yang kamu mau nanti saat temen kamu nintain )

3. Tips trik membuat komik
a. Banyak-banyak berlatih, gambar yang proporsional dulu,
Gambar orang jangan langsung ikut style ( nanti setelah bisa ngambar dengan bener kamu akan mudah mengikuti style apa saja )
b. Coba gambar lingkungan sekitar. Rumah. mobil , gedung. pasar. toko. dll
c. Banyak membaca buku-buku tehnik, ( How to draw manga, how to draw comic marvel way, dan how to how to lainnya )
Jangan malu untuk minta kritik temen..

itu hanya sekelumit dari cara bikin komik, semoga kamu bisa melakukanya ..



sumber: http://forum.kafegaul.com/archive/index.php/t-42544.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar